Rabu, 04 Maret 2015

puisiku



I miss you
Reni Aprilianti

Wahai pagi sadarkan aku dalam mimpiku panjangku
Wahai siang biaskan panasmu agar aku tahu aku sedang bermimpi
Wahai senja lukiskan gelapmu agar aku tak bisa melihat indahnya pesonamu
Wahai malam berikan keramaian agar aku tidak termenung dalam kesunyianmu
Karena aku sangat menginginkanmu, namun....
Kamu bagaikan mawar yang selalu aku genggam namun durimu menusuk
Kamu bagaikan  angan yang selalu aku impikan namun tak pernah menjadi nyata
Kamu bagaikan  tinta namun tak setetespun melukiskan hal indah dihidupku
Kamu adalah ketidak mungkinan yang selalu aku semogakan berulang ulang

Kau membuatku bahagia dan sedih diwaktu bersamaan
Sakit dan sembuh dalam luka yang terdalam
Berharap lalu dikecewakan dalam hal yang sama
Tertawa ceria lalu menangis seketika dalam hal yang tidak aku mengerti

Kamu adalah selamat datang yang terlalu cepat berakhir
Aku tahu awal cerita ini, dan aku gamau terlalu cepat mengakhirinya
Kita selalu bersama dalam setiap waktu  jam, menit, detik
Kau yang selalu ada dalam setiap ukiran jalan yang kulalui setiap saat

Aku merindukanmu
Merindukan sosok dirimu yang selalu ada bersamaku
Selalu menemani dalam setiap kondisiku
Selalu sabar dan setia dalam setiap kelabilanku



Rabu, 07 Januari 2015

Spanduk

Spanduk seminar nasional kimia


Artikel Hasil Pembelajaran TI


APA ITU TEKNOLOGI INFORMASI ??
Pertama kali saya mendengar pelajaran itu (Teknologi Informasi) yang saya fikir kan adalah sesuatu hal yang sepertinya gampang-gampang susah, salah satu mata kuliah yang terlihat sederhana namun sebenarnya akan terasa sulit jika dihadapkan pada dosen yang biasa dibilang ‘Killer’.
 Iya,,,`killer` adalah salah satu kata yang tepat untuk menjuluki guru/dosen yang berwatak galak, wajah yang menyeramkan atau sifat yang keras, memang akan menimbulkan  suatu perasaan yang waswas, sedikit takut, bahkan tidak sedikit mahasiswa akan merasa malas atau bahkan bolos di mata kuliah tersebut. Selain jenis mata kuliah faktor Dosen pun saya kira sangat berpengaruh pada lancarnya keberlangsungan belajar mengajar di kampus tercinta kami, tiada lain tiada bukan ialah UNIVERSITAS AHMAD YANI cimahi ini.
Penilaian saya pertama kali terhadap TI ini  yang baru saja saya ceritakan diatas ternyata setelah saya alami serta saya rasakan semuanya keliru, suatu mata kuliah yang saya fikir rumit bahkan sangat sulit, ternyata kenyataan dilapangan jauh dari yang saya bayangkan sebelumnya, bahasan yang edukatif, penyampaian materi yang baik, suasana ruangan kelas yang sangat nyaman dan kondusif dengan dilengkapi berbagai fasilitas untuk mendukung jalan nya pembelajaran, teman-teman yang sangat menyenangkan meski terkadang diselingi canda gurau khas mereka tapi semua itu semakin membuat suana kelas menjadi lebih hidup, dan satu lagi yang membuat saya semakin nyaman berada diruangan kelas itu adalah memiliki Dosen yang jauh dari perkiraan saya diatas, suatu ketenangan bathin tersendiri untuk saya, mempunyai Dosen yang mengerti akan  apa yang mahasiswa inginkan, suana belajar yang serius namun santai, dan materi tersampaikan dengan baik, serta tugas-tugas yang diberikan memang didasarkan perlu untuk menunjang kompetensi yang ditargetkan dalam tiap per semesternya.
Bagi saya semua itu sudah lebih dari cukup untuk saya merasa nyaman dan tak ada lagi yang perlu saya keluh kesah kan, dan tidak ada lagi alasan untuk saya bermalas-malasan menjalani kuliah TI ini, saya merasa memilki dunia lain selain lingkungan dirumah, dan di tempat pekerjaan saya, semua sangat menyenangkan bagi saya J
Memiliki teman-teman baru yang sangat menyenangkan, dosen-dosen dengan berbagai watak, sifat yang berbeda-beda, kegiatan serta aktifitas  baru... ya, saya seperti memiliki keluarga baru di kampus UNJANI ini.
Namun memang, tidak semua mata kuliah menyenangkan bagi saya, begitu pula dengan dosen-dosen nya, ada yang seperti ini, ada pula yang seperti itu, tapi saya yakin semua akan saya lalui dengan baik, jika kita bersungguh-sungguh mempelajari serta mengikuti aturan main nya dengan baik pula. Dan cita-cita untuk memperoleh nilai A+ pun akan terwujud. Aamiin...

APA YANG ANDA DAPATKAN SETELAH BELAJAR MATA KULIAH TI ??
Sebelum saya diterima di kampus UNJANI ini, jujur untuk masalah pengetahuan tentang teknologi yang sedang berkembang pada masa sekarang ini sangat lah minim, bahkan sangat kurang sekali atau bahasa gaul anak-anak jaman sekarang sering disebut ‘GapTek’ alias gagap teknologi,,, sungguh sangat memalukan memang untuk seorang remaja yang hidup di era globalisasi seperti ini jika dicap demikian. Jangankan membuat blog, bermain internet pun saya jarang sekali, hehe... Selain tempat warnet yang jauh dari daerah rumah saya, terkadang saya memang sedikit sekali memiliki waktu luang karena memang disibukkan dengan kegiatan bekerja saya, yang terkadang hari libur pun saya harus tetap masuk untuk lembur L
Tapi tidak untuk sekarang , setelah saya diterima di UNJANI tercinta ini, banyak sekali hal positif yang saya terima, terutama di bidang TI ini, dari awal pertemuan pun saya kira banyak hal yang saya peroleh yang menjadikan saya dari tidak tahu menjadi tau, dan tak lupa sang Dosen pun memberikan tugas yang jujur, saya sendiri sebenarnya belum paham betul tentang tugas tersebut, namun dari ketidak mengertian itulah akhirnya saya semakin bersemangat untuk mencari tau serta mempelajari apa-apa yang sebenarnya ingin dosen sampaikan terhadap tugas itu.
Dari tugas yang diberikan, mungkin cukup sedikit berat jika dirumah tidak memiliki komputer dan jaringan internet pribadi, dengan keadaan notebook yang biasa saya gunakan tiba-tiba bermasalah dengan  kabel fleksibelnya dan satu keinginan muncul... ingin sekali rasanya menenteng sebuah laptop layaknya mahasiswa-mahasiswa kebanyakan, dan mampu mengerjakan tugas dengan baik dengan adanya laptop tersebut walaupun itu semua tidak menjamin, namun sedikitnya bisa membantu dan dari situ lah saya bertekad harus mampu membeli satu buah laptop agar keinginan saya untuk mempelajari semua tentang teknologi minimal akan sedikit dimudahkan dengan adanya laptop tersebut.
Sebulan-dua bulan saya menabung,,,daaaaan Akhirnya uang itu terkumpul, dan tanpa berfikir panjang lagi akhirnya uang tersebut saya belikan sebuah laptop baru yang berjudulkan ASUS X450C...
Alhamdulillah yaaaah senang tiada terkira,,,,
Ternyata benar, semua semakin terasa lebih bersemangat     ,,, saya lebih rajin ke kampus dan rajin mengerjakan tugas, diantara nya adalah membuat `Blog` ya,,,Blog merupakan kata yang sedikit asing ditelinga saya, bahkan membuatnya pun saya sama sekali tidak mengetahuinya, tapi bukan saya namanya kalau tidak mencobanya terlebih dahulu, dan sedikit demi sedikit saya mulai mencoba mempelajarinya, bertanya sana-sini, mencari-cari di internet, yang sampai akhirnya blog yang saya buat kini sudah jadi, yang didalamnya saya paparkan tentang semua yang bersangkutan dengan teknologi dan hasil nya pun tidak terlalu mengecewakan,,, dan semoga dosen TI pun berkenan dengan Blog yang saya buat walaupun blog saya ini masih jauh dari kesempurnaan, aamiin J

Selasa, 06 Januari 2015

Astro File Manager

Setiap produsen handphone atau tablet yang menggunakan Android sebagai platform biasanya tidak pernah menyertakan aplikasi untuk menjelejahi produknya. Menjelajah yang dimaksud di sini adalah mengatur, mengedit, menghapus, atau melihat isi dari perangkat Anda layaknya pada sebuah desktop dengan Windows Explorer.
Melihat kebutuhan ini, kami mencoba untuk mereview sebuah aplikasi bernama Astro File Manager yang memiliki kemampuan untuk meng-eksplore isi dari perangkat Android Anda. Dengan kemampuan yang menarik dan tentunya tersedia gratis, Anda dapat melakukan berbagai hal untuk me-manage data, baik yang berada pada internal atau eksternal memory.

Platform SonyEricsson Xperia X10 Mini Pro

Procesor : 600 MHz
Ram : 160 MB
Network : HSDPA, WiFi
Bluetooth : 2.0 A2DP
GPS : AGPS Support
Display : 240 x 320 Touchscreen
OS : Eclair 2.1.1

Instalasi

Astro File Manager adalah salah satu dari sekian banyak aplikasi management file yang berada pada Android Market. Apps ini dapat didownload secara langsung tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun. Dengan kapasitas file yang tidak terlalu besar, software ini tidak akan banyak terlalu banyak memakan ruang internal memory yang tersisa pada perangkat Android Anda. Sementara untuk proses instalasi aplikasi ini berlangsung tanpa ada masalah dan tidak perlu untuk me-root perangkat Android.

Feature

Dari sekian banyak software file management yang ada, ketertarikan kami pada aplikasi ini menyangkut dengan feature yang ditawarkan oleh Metago. Pada Astro File Manager, kami menemukan berbagai hal menarik yang dapat memudahkan Anda untuk mengatur atau me-manage file-file baik yang berada pada internal atau eksternal memori. Berikut beberapa feature yang disertakan :
Standar fungsional – sebagaimana layaknya explorer lainnya yang memiliki standar pengoperasian seperti membuat folder baru, mengedit nama folder, menghapus folder, copy dan paste file atau folder, dan lainnya. Software ini juga memiliki fungsional tersebut dan dapat berjalan dengan lancar tanpa ada masalah yang mengganggu.
Search – Astro Explore memanjakan penggunanya untuk mencari berbagai file yang telah disimpan dalam memori internal dan eksternal perangkat Android Anda. Proses searching dengan menggunakan software ini cukup cepat. Tidak semua explorer manager memiliki fungsional ini untuk membantu proses pencarian.
View Method - Bila Anda merasa tampilan dengan thumbmail mengganggu dan kurang efisien untuk mata, Anda dapat menggantinya menjadi list view. Fungsi ini sangat mirip dengan Windows Explorer yang berada pada desktop pc.
Preference – Untuk setting lebih lanjut Anda dapat memasuki menu preference yang telah tersedia. Di sini beberapa setting seperti Home Directory, Cache, Home Icon, dan beberapa hal lainnya dapat disesuaikan dengan keinginan dengan cara yang lebih mudah.
Extention – Kemampuan ini merupakan salah satu unggulan dari Astro. Berbagai ekstensi yang telah didukung dapat diedit atau ditambahkan sesuai dengan dukungan yang telah diberikan aplikasi ini.
Sort – Untuk merapikan tampilan dan memudahkan Anda membaca file, aplikasi ini menyediakan fasilitas sort baik itu ascending atau descending. Pengurutan ini disesuaikan dengan type, nama file, tanggal, atau ukuran file.
Selain dari apa yang telah ditawarkan di atas, beberapa feature tambahan yang dapat membantu Anda mempermudah memanage file pada perangkat tersedia dan dihadirkan dengan baik dalam utility ini. Untuk mempertahankan aplikasi agar tetap dinikmati tanpa mengeluarkan bayaran, pihak developer menyertakan komersial ads pada bagian bawah utility ini.

Pengujian

Dengan paduan warna yang tepat, mata Anda dapat menikmati program ini dengan nyaman. Pada bagian atas terdiri dari sederetan tool yang siap dipergunakan dan dapat disliding ke kanan atau ke kiri. Sementara di bagian tengah merupakan isi dari device. Pada bagian bawah dapat Anda lihat sebuah komersial ads.
Ketersedian beberapa tool tambahan merupakan nilai lebih yang jarang dimiliki oleh para pesaingnya, selain itu aplikasi ini juga memiliki kemampuan untuk multi selected file dengan beberapa aksi seperti copy, paste, edit, delete, dan lain sebagainya.
Dengan bantuan Bluetooth, software ini dapat membuat sebuah jaringan mini antar handphone. Kemampuan lainnya yang cukup mengesankan adalah tersedianya aplikasi pembuka atau pembuat zip file yang mendukung ekstensi file tar dan rar.
Untuk sebuah file manager, Astro File Manager memang patut mendapatkan dua jempol akan feature dan kinerjanya. Aplikasi ini juga mampu membuat sebuah backup file. Kelebihan yang jarang dimiliki oleh para pesaingnya.

Support

Metago sebagai pihak developer mengklaim bahwa Astro File Manager merupakan salah satu aplikasi terbaik dari sepuluh aplikasi yang paling banyak diunduh oleh pengguna Android. Aplikasi ini menyediakan support pada situs resminya di http://support.metago.com/. Anda tidak perlu ragu untuk mengunjungi situsnya bila mengalami kesulitan dengan utility ini.

Kesimpulan

Bila Anda membutuhkan sebuah aplikasi file manager untuk mengatur file-file yang berada pada perangkat Android, maka tidak ada salahnya melirik aplikasi ini. Walaupun dilengkapi dengan feature yang sangat mumpuni oleh Metago, aplikasi ini tetap tersedia secara gratis.